Terkini

Melalui Radio PTPN, Kapolresta Surakarta Sosialisasikan Penerimaan Bakomsus Polri

Polresta Surakarta- Polda Jateng-Kepolisian Resor Kota ( Polresta) Surakarta mengadakan talkshow sosialisasi penerimaan Program Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri Bidang Pertanian, Peternakan, Perikanan, Gizi, dan Kesehatan Masyarakat.

Acara ini berlangsung di Radio PTPN kota Surakarta pada Rabu (20/11/2024) dengan narasumber Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSI  didampingi Kasihumas AKP Umi Supriati,S.Sos dan dipandu oleh host Moris dan Riska.

Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSI menyampaikan bahwa penerimaan Bakomsus Polri telah dibuka sejak 11 hingga 17 November 2024 melalui situs resmi Polri. Program ini dirancang bagi masyarakat yang memiliki keahlian khusus di berbagai bidang seperti pertanian, perikanan, peternakan, gizi, kesehatan masyarakat, hingga teknologi informasi.

“Program Bakomsus ini merupakan peluang besar bagi masyarakat dengan kompetensi khusus untuk berkontribusi melalui Polri. Terutama dalam mendukung ketahanan pangan nasional,” ujar Kombes.Pol. Iwan.

Polri, lanjutnya, akan merekrut sekitar 500 anggota Bakomsus dalam bidang pertanian, perikanan, dan peternakan, yang nantinya akan membantu dalam pengelolaan ketahanan pangan, termasuk pemanfaatan lahan dan pemenuhan kebutuhan gizi. 

Dalam kesempatan tersebut, Kapolresta Surakarta juga mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap penipuan yang menawarkan jalan pintas.

“Proses penerimaan ini bebas biaya, jadi jangan percaya pada tawaran dari pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dengan cara tidak resmi,” tegasnya.

Pendaftar diimbau untuk memanfaatkan waktu yang ada dengan mempersiapkan diri secara maksimal, baik dari segi fisik maupun kemampuan akademik, serta menjauhi godaan dari para oknum.

“Percayalah pada kemampuan diri sendiri dan persiapkan diri dengan baik,”pungkas Kapolresta.

Related Posts

1 of 1,327