Jelang Natal dan Tahun Baru Kapolsek Jebres Kunjungi Para Pendeta di Kelurahan Gandekan

Polresta Surakarta – Polsek Jebres.
Antisipasi gangguan kamtibmas di wilayah menjelang perayaan Natal 2017 dan tahun baru 2018 sudah menjadi pertimbangan kepolisian Sektor Jebres Surakarta, Demikian juga dengan Kapolsek Jebres Kompol Juliana SH MH didampingi Kanit Intelkam Polsek Jebres Ipda Marwanto dan Babinkamtibmas Bripka Endro Hadi Sukoco pada hari Kamis ( 07/12/2017) bertempat diwilayah kelurahan Gandekan Jebres melaksanakan kunjungan, silaturahmi ke beberapa gereja dan bertatap muka dengan Pendeta- pendeta dan pimpinan gereja- gereja yang ada, diwilayah kelurahan Gandekan.

Kunjungan silaturahmi tersebut dimaksudkan sebagai langkah persuasip polsek Jebres untuk menyongsong Hari Raya Natal 2017 dan tahun baru 2018, agar wilayah Jebres tetap kondusif.

Adapun beberapa gereja yang di kunjungi Kapolsek Jebres adalah sebagai berikut :

1. Gereja Bethel Indonesia Kp. Kalirahman Rt 1 Rw 5
Pendeta. Bpk. Timothy.

2. Gereja Rehobot.
Kp. Bangunharjo Rt 1 R 8. Pendeta Bpk. Abed Nego.

3. Gereja Babtis Indonesia. kp. Bangunharjo Rt 3 Rw 8, Pendeta Bpk. Thomas Heryawan.

4.Gereja Kristen Jawa Graha Manunggal. Kp. Kadirejo Rt 2 Rw 1.
Pendeta Bpk. Wijayanto Dwi Nugroho.

Atas kunjungan tersebut para pendeta merasa senang dan berterima Kasih atas kunjungan Kapolsek Jebres Kompol Juliana SH MH, dan mengharapkan kunjungan seperti tersebut akan berlanjut.

” Menjelang Natal dan tahun baru saya akan keliling bersilaturahmi ke pendeta – pendeta yang ada di wilayah saya polsek Jebres” ungkap kapolsek Jebres kepada para pendeta.

Exit mobile version