Terkini

Antisipasi Kecelakaan, Bhabinkamtibmas Sondakan Pasang Rambu Peringatan

SOLO- Guna mengantisipasi kecelakaan di wilayah binaan, Bhabinkamtibmas Sondakan Polsek Laweyan Polresta Surakarta Aiptu Karjiyo bersama Kasi permas sondakan serta Linmas sondakan dan Ketua Rt.01 rw.01 tegalrejo sondakan melakukan pemasangan tulisan hati hati , pelan pelan yang ditujukan pemakai jalan agar arus lalulintas tidak ada yang melaju kencang di dalam kampung jalan timur Rumah makan Orion Sondakan, Selasa (09/05/2023).

“Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kecelakaan diwilayah Sondakan, dikarenakan jalan tersebut merupakan jalan sempit dan banyak anak – anak yang sering main di jalan tersebut,” ujar Aiptu Karjiyo.

Kapolresta Surakarta Kombes.Pol. Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi melalui Kapolsek Laweyan Kompol Dani Herlambang, SP.MH mengatakan bahwa kegiatan pemasangan rambu- rambu peringatan tambahan tersebut adalah salah satu langkah preventif atau pencegahan terjadinya kecelakaan lalulintas

Pemasangan rambu- rambu peringatan tambahan dimaksudkan agar mengingatkan pengguna jalan untuk berhati-hati bila melintas di daerah tersebut dan tetap mengutamakan keselamatan bukan kecepatan di jalan

Selain itu, pihaknya juga menghimbau kepada penguna jalan selalu berhati-hati agar tidak terjadi kecelakaan.

“Kita menghimbau kepada pengendara serta pengguna jalan untuk tetap berhati-hati dan hendaknya mematuhi peraturan lalulintas di jalan. Sehingga terhindar dari kecelakaan yang dapat mengancam keselamatan,” pungkas Kapolsek.

Related Posts

1 of 1,687