Giat Polresta Surakarta

Sat Binmas Sambut  Kunjungan Anak TK dan Paud di Polresta Surakarta

Polresta Surakarta – Polda Jawa Tengah, Anak adalah aset bangsa sebagai penerus generasi namun masih ada sekelompok orang yg ingin merusak generasi bangsa dengan berbagai cara melalui Narkoba dan bermacam cara.

Untuk menanggulangi hal tersebut Polri dengan berbagai cara melalui Sat Binmas Polresta Surakarta lewat ( PSA ) Polisi Sahabat Anak.
Dengan kedatangan Polisi Sahabat Anak dari KB Pos Paud Kusuma Mojosongo, Jebres, Surakarta dan TK. KBIT AL-FIKR Serengan, Surakarta.

Kehadiran anak kecil yang berkunjung ke Polresta Surakarta agar para anak / siswa lebih dekat dengan polisi, sehingga tidak takut sama Polisi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada ada hari Selasa, 16 Januari 2018 jam 08.30 s/d selesai jumlah 103 anak dan 10 guru pendamping.

Anak yang mengikuti kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA) masih berumur 5 tahun sampai 7 tahun yang dilaksanakan di Kantor mako 1 Polresta Surakarta Jln. Adi Sucipto No 2 Surakarta.

Kegiatan tersebut di pimpinan oleh Kanit Bintibmas Sat Binmas Polresta Surakarta AKP. Budi Santoso SH dan seluruh anggota Sat Binmas Polresta Surakarta
dan dari fungsi lain anggota Sat Sabhara, anggota Sat Lantas, Polwan serta dari K9 (satwa).

Kanit Bintibmas Sat Binmas Polresta Surakarta mewakili Kasat Binmas Kompol Suharmono SH, memberikan himbauan anak anak harus rajin belajar tidak boleh menerima makanan/minuman dari orang yg tidak dikenal agar terhindar dari keracunan , peredaran Narkoba dan penculikan, selalu bersahabat dg polisi karena bercita cita jadi polisi dan polwan.

Dari Sat Lantas: Aiptu Sri Widodo dan Aiptu Danik tentang pengenalan rambu rambu lalu lintas cara penyeberangan jalan, pengertian lalu lintas dan cara pemakaian helm yang naik sepeda motor serta memakai sabuk pengaman yang naik mobil.

Dari K9 Satwa :
Aiptu Sukirno Sabhara : Memberikan pengertian tentang anjing yang di miliki oleh Polisi, bahwa Polresta Surakarta memiliki 5 anjing masing masing berumur 2 thn sampai 4,5 thn.
Kegunaan anjing polresta adalah untuk mencari pencuri / penjahat, bisa untuk mencari orang tertimbun tanah longsor, mencari narkoba, menghalau orang yang berbuat anarkis dalam unjuk rasa dan sebagainya. Dan anjing pelacak tsb melalui indra penciumam dan berasal dari negara Jerman dan Amerika.

Selama kegiatan berjalan aman dan lancar serta anak anak antusias mengikuti kegiatan tersebut.

Related Posts

1 of 1,174