Polresta Surakarta Polda Jateng – Kegiatan patroli malam Unit Sabhara Polsek Laweyan pada Minggu (14/01/2018) menyasar pemukiman di wilayah Karangasem Laweyan. Wilayah ini memang tingkat kerawanannya cukup tinggi.
Kehadiran patroli pada malam hari tersebut dimaksudkan untuk menghadirkan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat yang sedang beristirahat.
Patroli juga menyambangi Pos Ronda yang berada di RT 04 RW 09 Karangasem. Kepada petugas ronda, Kepolisian mengajak untuk berperan aktif menjaga lingkungan sekitar mereka, karena merekalah yang bisa memantau situasi, mengawasi lingkungan hingga rumah per rumah.